NE

Mike Pizza, Kuliner dari Desa Italia

Mike Pizza? Kok restoran pizza pakai nama Mike sih? Itu pertanyaan kami ketika makan siang di Mike Pizza Kemang Bahasa Italia itu seperti bahasa Indonesia: antara tulisan dan pengucapan tidak berbeda.

Feeling kami betul. Nama pemilik sekaligus chef di restoran itu adalah Michele Chuozzo (baca: /mikelekuotzo/. Itu penjelasan asisten Pak Mike ketika ditanya oleh Linda, salah seorang dari kami.

Demi mengetahui bahwa restoran itu dibangun oleh seorang pemuda desa  yang belajar membuat pizza dari ibu dan neneknya, kami pun makin yakin bahwa restoran itu tidak hanya menjual makanan, tetapi juga memperkenalkan tradisi  kepada konsumennya. Michele berasal dari desa bergunung Sala Consilina, di Provinsi Salerno, Italia barat daya. Ingat peta Italia yang berbentuk sepatu? Salerno  ada  di lekukan kaki bagian dalam, di pertemuan antara tulang kaki dan telapak.

Kami pun menyantap dengan lahap, di ruangan dengan interior gaya rustic, dengan warna-warni khas Eropa Barat.

 

 

 

Catatan Perjalanan

Yuk menjelajah desa Italia barat daya lewat lidah!

Kami pun menyantap dengan lahap, di ruangan dengan interior gaya rustic, dengan warna-warni khas Eropa Barat.

N

Hmm ... 4 macam keju di Pizza Quattro Formaggi

Hidangan pertama adalah seloyang Pizza Quattro Formaggi. Quattro berarti empat, dan formaggi  berarti keju. Ya, pizza ini mengandung empat macam keju. Di buku menu tidak dijelaskan apa saja jenis kejunya, namun yang utama adalah keju mozarella. Pizza ini merupakan salah satu pizza khas Italia.  Lingkarannya kira-kira berukuran 30 cm, dengan warna kuning mozarella dan diselipi renyahan tomat.  Adanya warna gosong di sebagian tepi menunjukkan pizza ini dipanggang di atas bara, atau setidaknya oven pizza yang berbara.

 

 

Mike Pizza
N

Sejarah pengawetan pangan di Pizza Calabrese

Pizza ini bernama Pizza Calabrese. Warnanya kuning muda seperti Quattro Formaggio, namun lebih kaya tekstur dan warna. Di dalam pizza ini terdapat saus tomat dan mozarella. Tekstur dan warna berasal dari salami berbumbu.  Salami adalah daging yang diawetkan menjadi sosis.

Pizza ini berasal dari Calabria, wilayah di selatan Italia. Seperti Quattro Formaggio, Pizza Calabrese adalah sajian tradisional Italia. Dalam perkembangannya pizza ini dikenal dengan nama pepperoni. Menu pizza pepperoni ada di salah satu restoran  pizza terkenal di Indonesia.

Di dalam foto terlihat piring berornamen warna-warni, seperti halnya dekorasi yang ada di ruangan Mike Pizza.

 

N

Michele Salad, seladanya Pak Mike

Kami memesan Michele Salad. Selada ini merupakan paduan selada, tomat segar dan tomat kering, jamur, zaitun hitam, paprika, ikan anchovy, mozzarella, bawang bombay dan keju parmesan.

N

Atraksi Spaghetti Carbonara

Namanya mungkin tidak istimewa, Spaghetti Carbonara Special. Penjelasan di bawahnya juga tidak bermakna apa-apa bagi yang kurang paham dengan keju Italia (seperti saya): spaghetti, creamy eggs sauce, parmesan cheese,  and black pepper, tossed into the cheese wheel. 

Setelah melihat bagaimana spaghetti dibuat, saya sangat tertarik untuk mengabadikan. Rina, salah seorang teman dalam rombongan kami, membuat video. 

Cheese wheel adalah nama keju bundar dengan garis tengah kira-kira 60 cm dan tinggi 40 cm.  Arul meletakkan pasta di tengah keju, lalu mengaduk sebentar agar ada aroma keju. Pasta diletakkan di pan, dan Arul menyalakan api di bagian atas keju yang sudah diberi rhum. Api menyala, pasta dipanaskan, dan keju dikerok sedikit demi sedikit hingga cekung. Setelah cekungan agak dalam, api mati, dan pasta dimasukkan ke dalam cekungan. Keju pun melumat di helaian pasta.

Buon appetito,” kata Arul sambil meletakkan sajian pasta. Kami bergantian menyendok. Hmm … baru kali ini saya merasakan pasta dengan rasa keju yang samar. Pasta yang pernah saya makan didominasi keju dan cepat eneg. Meskipun ini adalah hidangan keempat, saya tidak begah (perut penuh).

N

Pasta linguine marinara, zuppa soup jumbo

Ingat zuppa soup yang pernah jadi trend di acara kawinan? Hidangan ke-5 yang kami  pesan bentuk luarnya seperti zuppa soup, tetapi berukuran jumbo. Diameter sekitar 30 cm, sehingga tampilan hidangan ini mirip kubah.

Saya pun berdiri karena ingin tahu apa isi kubah itu. Arul menyobek bagian sisi dan meletakkan kulit sobekan di piring. “Ini untuk cocol-cocol,” katanya. Lalu dengan nada bicara orang Italia, dia mengucapkan, “Pasta linguine marinara claypot.”

Linguine adalah pasta berbentuk batang-batang panjang, sedangkan marinara adalah kuah tomat yang dimasak dengan bawang putih, bawang bombay dan herba. Itulah isi Pasta Linguine Marinara Claypot. Sekali lagi rasanya: enak dan enak banget.

N

Gelato yang mana?

Kami ber-7 sudah menyantap enam jenis hidangan. Piring-piring sudah habis bersih. Cocol-cocolan kulit pizza membantu kami menyapu sisa-sisa saus di piring.

Cukup? Hmm belum dong. Masih ada dolci (dessert).  Pastinya yang dingin-dingin sebagai penawar siang yang terik. Saya dan teman-teman ke rak es krim. Saat menuju ruang es krim saya terkesan dengan lantai berornamen bunga-bunga yang menambah  kesan vintage pada gedung itu.

Es krim apa? Ada yang memilih cokelat, berry, dan entah apa lagi. Saya memilih bueno bianco yang hmmm mengelus lidah saya yang sudah lelah mengecap berbagai rasa dan tekstur.

Grazie, Michele, yang sudah mengajak mata, lidah dan perut kami berkelana jauh ke pegunungan di Salerno.

 

 

Info

Kami ber-7 menyantap 6 jenis hidangan + es krim.

Oh ya air putih disajikan dingin dan free.

Berapa Rupiah yang kami keluarkan di Mike Pizza siang itu?

  • Pizza Quattro Formaggi = Rp93.000
  • Pizza Calabrese = Rp126.000
  • Michele Salad = Rp 82.000
  • Pasta Carbonara Beef Special = Rp148.000
  • Pasta Linguine Marina Clay Pot = Rp167.000
  • Es Krim – Rp32.000/cup
  • Total (dengan teh dan minuman pesanan per orang) = Rp1.270.000
  • Biaya per orang Rp170.000

 

Alamat:

Jl Kemang Selatan VIII No 51C, Bangka, Jakarta Selatan

Telepon:

08111127121

Website:

Mike Pizza

Baca Juga:

Lupakan Diet di Bakerzin

Narasi Kulineran yang Lain

Gabus Pucung & Sayur Besan

Gabus Pucung & Sayur Besan

Mencicipi gabus pucung dan sayur terubuk, dua makanan tradisional yang sudah langka di Jakarta. Ada di restoran Dapur Betawi di Cinere, Depok.

read more
Lupakan Diet di Bakerzin

Lupakan Diet di Bakerzin

Restoran Bakerzin memberikan sajian yang lezat, entah itu selada atau protein, sehingga kita pun lupa akan diet. Sesekali boleh laah.

read more

Tentang Web Narasi

Pengisi Konten: Endah WS

Page Builder: Divi/Elegant Themes

Layout Pack: Writer

Font: Cutive Mono (Heading)/Ubuntu (Body Text)

N-EWS: Narasi Endah WS

 

N-EWS

× Hubungi saya